Laptop Asus ExpertBook B3000,  Yakin gak ngiler? - Hola! siapa disini yang lagi nyari laptop tapi juga galau pengen beli smartphone? padahal lagi butuh keduanya untuk kebutuhan sehari-hari tapi budgetnya cuma bisa salah satu :(


Nah kebetulan nih Jumat kemarin (9/12) aku ikutan gathering bareng blogger yang lain bersama ASUS. Jadi sekarang giliran aku mau ngenalin kalian sama ASUS ExpertBook B3000, Laptop Detachable dengan Qualcomm Snapdragon 7c Gen2 Pertama di Indonesia!

Asus ExpertBook B3000, Laptop Mahasiswa, Laptop Siswa, Laptop Kantor, Laptop Kerja

Emang kelebihannya apa sih? Wuaduh, kuy langsung dibaca ajah.

DAYA TAHAN BATERAI BESAR

Berapa lama sih biasanya daya tahan baterai laptop? 8 jam? 10? ini bandinginnya dengan laptop standart gitu ya. Bukan laptop harga dua digit keatas. wkwk. Nah ExpertBook B3000 ini memakai Qualcomm Snapdragon 7C Gen 2 Compute Platform pertama di Indonesia. Jadi dayanya beneran hemat banget kayak handphone kebanyakan. Engga perlu bolak balik di shutdown, dalam kondisi stand by juga penggunaan normal, ketahanannya mencapai 21 jam. Mangtap banget ga tuh.


PERFORMA LUAR DALEM OKE

Qualcomm Snapdragon 7C Gen 2 Compute Platform juga dibekali dengan Qualcomm® Adreno™ GPU 618 sebagai chip grafis terintegrasi. Untuk para content creator tentu akan mendapatkan pengalaman mengedit yang nyaman. Meskipun dia ga pake prosessor kayak kebanyakan laptop, tapi sistem operasi yang dipakai Windows 11. Buat siswa, mahasiswa, bapak ibu guru yang udah biasa dengan program-program di windows jadi tenang, yah! 

Selain itu, buat pengguna device yang bar-bar, keyboard detachable ini bisa menampung ketumpahan cairan sampai 60cc. Biasanya kita langsung panik takut ada yang koslet ya. Ya tapi engga juga udah tumpah terus ente biarin.

Asus ExpertBook B3000, Laptop Mahasiswa, Laptop Siswa, Laptop Kantor, Laptop Kerja


SEMUA YANG DIBUTUHIN, LENGKAP

Aku tuh paling suka dari laptop ExpertBook B3000 ini ada stylusnya. Buat nulis catetan, tanda tangan, dah enakla semuanya. Apalagi kalau lagi bawa bocil trus dia bosen, uh aku anti banget ngasi bocil main game. mending dia aku kasi sarana menggambar aja ya kan?

Udah gitu untuk kaum WFH (Work From Home) dan WFA (Work From Anywhere) pasti sering banget meeting online. Dimana cobaannya akan ada suara-suara alami seperti ibu memanggil, anak kecil teriak-teriak, kucing mengeong, ayam berkokok menyabut maghrib daaan lainnya. kalok udah pakek ExpertBook B3000 gadak lagi cerita kek gitu. karena dia udah di lengkapi AI noise cancellation. Fitur tersebut memungkinkan suara bising dapat diredam oleh sistem berbasis kecerdasan buatan (AI), sehingga pengguna laptop ini dapat berkomunikasi lebih lancar saat mengikuti sesi online conference atau online meeting. Pengguna ExpertBook B3000 juga dapat mematikan mikrofon dengan mudah melalui tombol khusus yang terdapat di keyboard-nya.


Kamera gimana kamera? biasanya kalo udah semua oke, ada minusnya ini. Pasti kameranya buluk. Woho, stop su'udzon anda disini bung. Kamera belakang 13 MP, Kamera depan 5 MP. ditambah dnegan eknologi 3DNR (3D Noise Reduction) yang memungkinkan sistem untuk mengurangi noise pada kamera secara signifikan. Teknologi tersebut juga membuat tampilan pengguna ExpertBook B3000 saat melakukan video conference menjadi lebih jernih dan terang meski dilakukan pada kondisi minim cahaya. Dah, klo pake eyeshadow, nampak lah mekap-mekap kita itu.

Takut sinyal trouble? Laptop ini juga telah dilengkapi dengan WiFi yang didukung oleh teknologi ASUS WiFi SmartConnect. Teknologi tersebut memungkinkan ExpertBook B3000 secara otomatis terhubung ke jaringan WiFi dengan kualitas koneksi dan sinyal terbaik. Selain itu, pengguna ExpertBook B3000 juga dapat memanfaatkan Bluetooth® 5.1 yang terdapat di laptop ini untuk menghubungkan berbagai perangkat seperti wireless mouse atau headphone.

Portabel, Fleksibel, Colongable

ExpertBook B3000 beratnya cuma 590 gram serta ketebalan 0,9 cm. Skripsi ku aja lebih berat woi. Berkat bobot serta dimensi tersebut, ExpertBook B3000 tampil sebagai laptop yang sangat portabel serta mudah untuk dibawa bepergian. 

Mau baca buku di kereta api? mau merekam pemandangan dijalan? mau kipas-kipas? enak kali lah pokoknya. Masa lalu membawa laptop dengan ransel rohis sudha tinggal kenangan.


COCOK BUAT KAUM HEALTHY LIFE

Layar sentuh dengan ukuran 16:10 (1920 x 1200) ini telah tersertifikasi low blue light  oleh TÃœV Rheinland. Artinya, layar ExpertBook B3000 memiliki emisi radiasi cahaya biru yang minim sehingga tidak merusak Kesehatan mata dalam jangka waktu panjang. 

Keyboard ExpertBoard di ExpertBook B3000 juga telah dilindungi oleh ASUS Antibacterial Guard, yaitu lapisan pelindung berbahan khusus yang dapat menghambat pertumbuhan berbagai bakteri berbahaya hingga 99% dalam waktu 24 jam. ASUS Antibacterial Guard telah diakui secara internasional dan tersertifikasi ISO 22196. Cemana? memang butuh kali kita jaman sekarang fitur-fitur seperti ini kan?

Dah segitu aja yang bisa ku ceritakan dari laptop ExpertBook B3000 ini. Bener deh laptop ini cocok banget buat para kaum sat set sat set. Laptop untuk siswa pun pas kali. Karena harganya cuma Rp6.999.000 ya woi. Masih lebih mahal kursi gaming Windah Basudara. Udah Warranty 1 tahun garansi internasional + ASUS Expert Warranty pulak. Untuk Spek lainnya kalian bisa cek langsung di web resminya ASUS ya!

Laptop Terbaik Desember 2022

Sebenarnya masih banyak lagi keunggulan yang dipaparkan dan juga experience langusng aku dapatkan disana seperti mengetik yang nyaman, stylus responnya baik, sensasi menggambar, aplikasi edit video bawaan, kamera sudah mendukung green screen dan banyak lagi.